kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45931,15   3,52   0.38%
  • EMAS1.320.000 -0,38%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Kembangkan Koperasi dan UMKM, Kementerian BUMN dan Kemenkop gandeng Jamkrindo


Selasa, 18 Agustus 2020 / 09:50 WIB
Kembangkan Koperasi dan UMKM, Kementerian BUMN dan Kemenkop gandeng Jamkrindo
ILUSTRASI. Direktur Utama Jamkrindo Randi Anto


Reporter: Ferrika Sari | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian BUMN dan Kementerian Koperasi dan UKM menggandeng PT Jamkrindo dalam membantu pemulihan serta mengembangkan koperasi dan UMKM yang terdampak pandemi Covid-19. 

Kolaborasi tersebut diwujudkan dalam penandatanganan kesepakatan bersama mengenai pengembangan dan pembinaan koperasi dan usaha mikro, Kecil, dan menengah. Teten Masduki selaku Menteri Koperasi dan UKM dan Erick Thohir selaku Menteri BUMN menandatangani kesepakatan tersebut. 

Baca Juga: Aset Jamkrindo turun menjadi Rp 16,95 triliun pada semester I-2020

Ruang lingkup kerja sama tersebut meliputi pendampingan dan pengembangan SDM, penyediaan bahan baku, logistik, dan pemasaran termasuk namun tidak terbatas melalui platform digital, dalam hal pengembangan dan pembinaan Koperasi dan UMKM.

Erick mengatakan, sumber daya yang dimiliki BUMN yang terkenal pada berbagai wilayah di Indonesia dapat dioptimalkan dalam upaya pengembangan UMKM termasuk Koperasi. 

“Silakan saja optimalkan kanal-kanal BUMN, asalkan untuk pengembangan UMKM, saya sangat mendukung. Karena memang BUMN Untuk Indonesia ”ungkap Erick dalam keterangan pers yang dirilis Jamkrindo kepada Kontan.co.id, Senin (17/8). 




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×