kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Mandala Finance Salurkan Pembiayaan Multiguna Sebesar Rp 668 Miliar pada Kuartal I


Minggu, 21 April 2024 / 17:06 WIB
Mandala Finance Salurkan Pembiayaan Multiguna Sebesar Rp 668 Miliar pada Kuartal I
ILUSTRASI. Direktur Keuangan Mandala Finance Christel Lasmana memberikan penjelasan setelah RUPST, Rabu (19/4).


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandala Multifinance (MFIN) atau Mandala Finance menyatakan penyaluran pembiayaan multiguna pada kuartal I-2024 mencapai Rp 668 miliar. 

Managing Director Mandala Finance Christel Lasmana mengeklaim angka itu menunjukkan pertumbuhan dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu. Meskipun demikian, dia tak membeberkan angka pertumbuhannya.

"Kami melihat adanya kebutuhan masyarakat yang perlu didukung untuk terus bertumbuh, terutama bagi masyarakat yang belum tersentuh sektor perbankan (unbanked) menjadi salah satu faktor yang menyebabkan permintaan terhadap pembiayaan multiguna makin meningkat," katanya kepada Kontan, Minggu (21/4).

Baca Juga: OJK Akhiri Kebijakan Restrukturisasi Covid-19, Ini Kata CNAF

Christel mengatakan jumlah tersebut masih di bawah porsi pembiayaan kepemilikan kendaraan roda dua pada kuartal I-2024.

Dia pun menilai prospek pembiayaan multiguna ke depannya masih menjanjikan. Hal itu didasari masih banyak masyarakat Indonesia yang perlu didukung untuk terus bertumbuh, khususnya di sektor produktif, sehingga prospek penyaluran pembiayaan multiguna tahun ini masih menjanjikan.

Christel menerangkan salah satu strategi yang dilakukan Mandala Finance untuk terus meningkatkan pembiayaan multiguna, yakni melalui pembiayaan berbasis keagenan Mantis yang dapat menjangkau lebih banyak pelanggan hingga ke seluruh wilayah Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×