kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

P2P lending DanaRupiah catat 307 transaksi pengajuan pinjaman per jam


Kamis, 19 Maret 2020 / 19:15 WIB
P2P lending DanaRupiah catat 307 transaksi pengajuan pinjaman per jam
ILUSTRASI. Karyawan berkumpul di ruang depan kantor baru PT Layanan Keuangan Berbagi (DanaRupiah) usai peresmiannya di DBS Tower, Jakarta (22/1). P2P lending DanaRUpiah catat 307 transaksi pengajuan pinjaman per jam. KONTAN/Cheppy A. Muchlis/22/01/2020


Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Fintech peer to peer lending PT Layanan Keuangan Berbagi (DanaRupiah) mencatatkan hingga 2019 telah menyalurkan pinjaman sebesar Rp 5,3 triliun. Total peminjam yang disetujui mencapai 4 juta orang.

“Lebih dari 307 transaksi yang mengajukan pinjaman setiap jamnya atau setara dengan 5 transaksi setiap menitnya,” kata Presiden Direktur DanaRupiah, Entjik S. Djafar dalam keterangan tertulis pada Kamis (19/3).

Baca Juga: Hadapi corona, Amartha prioritaskan keberlangsungan sektor ekonomi informal

Lanjut Ia, DanaRupiah memaksimalkan tiga layanan sebagai bentuk komitmennya untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat Indonesia, yakni pinjaman tunai, pinjaman produktif, serta pinjaman untuk pelatihan dan pendidikan.

“Dengan pengembangan jangkauan pembiayaan dan layanan yang optimal, kami percaya DanaRupiah dapat merealisasikan target penyaluran pinjaman Rp 9,6 triliun pada tahun 2020 ini dengan 25% diantaranya merupakan pinjaman produktif. Untuk itu kami juga turut aktif melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat,” kata Entjik.

DanRupiah merupakan perusahaan fintech peer to peer lending yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan sejak 8 Juni 2018. Juga telah menjadi anggota Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI), DanaRupiah telah berkontribusi terhadap perkembangan industri demi meningkatkan jangkauan pembiayaan kepada masyarakat.

Baca Juga: Fintech menjadi solusi dalam mengantisipasi penyebara virus corona

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP) Negosiasi & Mediasi Penagihan yang Efektif Guna Menangani Kredit / Piutang Macet

[X]
×