kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Target Pembiayaan Dua Anak Usaha PT Sumitomo Corp. Rp 20 Triliun


Senin, 01 Februari 2010 / 12:44 WIB


Reporter: Roy Franedya , Avanty Nurdiana | Editor: Johana K.

PT Summit Oto Finance dan PT Oto Multiartha optimis menyusun targetnya. Kedua anak usaha PT Sumitomo Corporation Jepang ini
memasang target pembiayaan masing-masing sebesar Rp 10 triliun.

Target PT Summit Oto Finance naik 33% bila dibandingkan dengan pembiayaan tahun lalu sebesar Rp 7,5 triliun. Target pembiayaan Oto Multiartha juga meningkat 25% jika dibandingkan dengan perolehan tahun lalu sebesar Rp 8 triliun.

Sumber pendanaan pembiayaan ini akan berasal dari pinjaman bank, collection dari customer, modal sendiri termasuk menerbitkan
obligasi. "Untuk menerbitkan obligasi, manajemen akan melakukan study terlebih dahulu," ujar Sekretaris Perusahaan PT Summit Oto Finance dan PT Oto Multiartha, Saiful Ichlas melalui surat eletronik (29/1).

Sekedar catatan, Beberapa waktu yang lalu, Oto Multiartha baru menerbitkan obligasi Rp 600 miliar. Dananya yang terkumpul akan
digunakan untuk pembiayaan 2010. Pada awaktu itu, Edy Suyitno, Direktur Pemasaran oto Multiartha, mengatakan kenaikan target ini
berkaitan dengan membaiknya pasar otomotif tahun ini mengacu prediksi prediksi penjualan mobil versi Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).

Menurut proyeksi Gaikindo, penjualan mobil tahun 2010 akan tembus 520.000 unit. Ini lebih tinggi 13% dari target 2009 yang sebesar
460.000 unit. Pada tahun 2010, anak perusahaan Summitomo Corp. ini akan lebih fokus pada kredit pembiayaan kendaraan roda empat baru.

Alasannya, daya beli masyarakat sudah pulih sehingga mereka merasa lebih mampu mengambil kredit mobil anyar. Saat ini, porsi penyaluran kredit mobil baru oleh oto Multiartha sekitar 40%. Adapun, sisanya sebanyak 60% merupakan pembiayaan untuk mobil bekas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×