Reporter: Umi Kulsum | Editor: Sanny Cicilia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Industri otomotif yang masih lesu sepanjang tahun lalu tak berimbas pada kinerja PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk atau WOM Finance. Buktinya, perusahaan telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 6,5 triliun yang berhasil melampaui target semula.
Presiden Direktur WOM Finance Djaja Suryanto Sutandar mengatakan, tahun lalu pihaknya mematok pencapaian pembiayaan sebesar Rp 6,2 triliun. Namun realisasinya tercatat melebihi ekspektasi. Adapun target itu naik 21% jika dibandingkan dengan periode sama tahun kemarin.
Penyumbang kontributor utama dari pembiayaan masih bersumber dari segmen motor baru sebesar 65%, lalu menyusul multiguna 30% dan sisanya berasal dari motor bekas.
Djaja masih optimistis segmen bisnis yang menjadi fokus perusahaan tersebut masih bisa mencatatkan kinerja positif terutama pada pembiayaan multiguna yang masih memiliki prospek pasar yang besar.
"Kami akan fokus genjot multiguna untuk mendorong pertumbuhan tahun ini," kata Djaja kepada Kontan.co.id, baru-baru ini.
Pembiayaan yang dicatatkan oleh WOM Finance juga berhasil melampaui rata-rata industri. Hingga Desember 2017, data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menunjukkan, outstanding pembiayaan mencapai Rp 414,84 triliun. Nominal itu naik 7,05% jika dibandingkan year on year (yoy) sebesar Rp 387,50 triliun. Sementara khusus pembiayaan multiguna saja tumbuh 6,05% menjadi Rp 244,08 triliun sampai akhir tahun lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News