Reporter: Tendi Mahadi | Editor: Dessy Rosalina
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Ahli Pialang Asuransi alias Apari menggandeng The Australian New Zealand Institute of Insurance and Finance atau ANZIIF. Kerja sama kedua pihak terkait penyetaraan gelar.
Lewat kerja sama ini Apari dan ANziif sepakat untuk saling mengakui gelar yang dikeluarkan oleh kedua institusi. Dengan begitu, pemegang gelar Apari juga bisa mengantongi gelar dari ANZIIF.
Lewat pengakuan ini, Ketua Apari Bambang Suseno menyebut ada sejumlah manfaat yang bisa didapat. "Diantaranya adalah kepercayaan yang makin besar kepada anggota Apari baik baik dari nasabah maupun perusahaan asuransi," kata dia, Senin (9/10).
ANZIIF disebutnya telah berdiri selama 150 tahun dan anggotanya telah tersebar di 50 negara. Nah dengan penyetaraan gelar ini, ia yakin nasabah akan lebih nyaman dengan pelayanan dari anggota Apari.
Sebagai informasi, Apari memiliki tiga tingkat pendidikan. Pertama adalah gelar Ajun Ahli Pialang Asuransi dan Reasuransi Indonesia (AAPAI), lalu Ahli Pialang Asuransi dan Reasuransi alias APAI. Yang tertinggi adalah Certified Indonesian Insurance and Reinsurance Broker atau CIIB.
Dengan adanya pengakuan dari ANZIIF, maka gelar APPAI akan setara dengan ANZIIF Affiliate dan APAI setara dengan ANZIIF Associate CIP. Lalu gelar CIIB setara dengan ANZIIF Senior Associate CIP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News