kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.806.000   14.000   0,78%
  • USD/IDR 16.565   0,00   0,00%
  • IDX 6.511   38,26   0,59%
  • KOMPAS100 929   5,57   0,60%
  • LQ45 735   3,38   0,46%
  • ISSI 201   1,06   0,53%
  • IDX30 387   1,61   0,42%
  • IDXHIDIV20 468   2,62   0,56%
  • IDX80 105   0,58   0,56%
  • IDXV30 111   0,69   0,62%
  • IDXQ30 127   0,73   0,58%

Bank JTrust Buka Kantor Cabang di Tarakan


Rabu, 24 Januari 2024 / 18:00 WIB
Bank JTrust Buka Kantor Cabang di Tarakan
ILUSTRASI. Bank JTrust Indonesia Tbk (BCIC) resmikan kantor cabang ke -46 di Tarakan pada 23 Januari 2024.


Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Dina Hutauruk

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank JTrust Indonesia Tbk (BCIC) masih terus melakukan ekspansi penambahan jaringan kantor. Terbaru, bank milik investor Jepang ini meresmikan pembukaan kantor cabang ke-46 di Tarakan, Kalimantan Utara. 

Executive Vice President J Trust Bank Agus Syabarrudin mengatakan, penambahan jaringan kantor tersebut dilakukan untuk mendukung perseroan melakukan ekspansi ke sejumlah sektor usaha.

Ia bilang, kantor cabang tersebut berada di lokasi yang strategis dan mudah diakses. Sehingga perseroan bisa dengan mudah melayani kebutuhan perbankan masyarakat dan pelaku usaha di kota Tarakan.

Dengan inovasi dan ekpansi jaringan tersebut, Bank JTrust optimis bisa semakin bertumbuh. "Kami optimis mampu mencapai pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan dengan tetap memegang teguh prinsip kehati-hatian," kata dia dalam keterangan resminya, Rabu (24/1).

Baca Juga: OCBC NISP Berencana Buyback Saham, Siapkan Dana Segini

Peresmian kantor cabang J Trust Bank ke 46 ini dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Utara  Zainal Arifin Paliwang dan Walikota Tarakan Khairul.

Per September 2023, Bank JTrust berhasil mencetak kinerja positif. Kredit perseroan tumbuh 34,03% secara tahunan menjadi Rp 23,6 triliun. Dana pihak ketiga (DPK) meningkat 23,5% secara tahunan menjadi Rp 29,7 triliun.

Pertumbuhan kredit disertai dengan kualitas aset yang terjaga baik. Non performing loan (NPL) per September 2023 berada di level 1,5%. Dalam sembilan bulan pertama tahun lalu, bank ini sudah mencetak laba bersih sebesar Rp 111,34 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Survei KG Media

TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Procurement Economies of Scale (SCMPES) Brush and Beyond

[X]
×