kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Begini respons Bank Bukopin (BBKP) pasca direktur keuangannya jadi CEO Bukalapak


Kamis, 12 Desember 2019 / 15:47 WIB
Begini respons Bank Bukopin (BBKP) pasca direktur keuangannya jadi CEO Bukalapak
ILUSTRASI. Chief Executive Officer (CEO) dari Achmad Zaky, salah satu dari tiga pendiri Bukalapak, ke Rachmat Kaimuddin (kanan) sebagai CEO baru. Suksesi ini menyusul peran baru Achmad Zaky sebagai Penasihat dan Pendiri Bukalapak, Tech Startup Mentor, dan Ketua pada


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Noverius Laoli

Di samping itu, Eko menegaskan saat ini fungsi Direktur Keuangan dilebur ke dua Direksi lain yaitu Direktur Utama dan Adhi Brahmantya selaku Direktur Operasional dan Teknologi Informasi Bank Bukopin. Adapun, fungsi Direktur Keuangan antara lain mencakup trade finance, treasuri, keuangan perusahaan (kas), dan anggaran perusahaan.

"Ada empat bidang, dua ke saya dan dua lagi ke pak Adhi. Jadi tidak ada Plt (pelaksana tugas) hanya dialihkan saja," imbuh Eko.

Baca Juga: Achmad Zaky mundur, begini fokus Bukalapak di bawah CEO baru

Anggota indeks Kompas100 ini, menegaskan, bahwa keluarnya Rachmat dari kursi Direktur Keuangan merupakan murni pilihan profesional beliau. Pun, sepengetahuan beliau Rachmat memang punya kedekatan ke beberapa petinggi di Bukalapak dan dinilai mampu untuk meneruskan bisnis ke arah yang lebih positif.

"Pak Rachmat itu profesional, kalau sudah profesional bisa ke mana saja. Anda bisa lihat, sumber daya di Bank Bukopin memang terbukti bagus-bagus," terangnya. Eko juga menegaskan, hengkangnya Rachmat tidak ada sangkut pautnya dengan pemegang saham Bukopin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×