kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.679.000   7.000   0,42%
  • USD/IDR 16.490   100,00   0,60%
  • IDX 6.520   249,06   3,97%
  • KOMPAS100 949   42,15   4,65%
  • LQ45 738   34,14   4,85%
  • ISSI 202   5,55   2,82%
  • IDX30 382   17,70   4,85%
  • IDXHIDIV20 462   16,68   3,75%
  • IDX80 107   4,47   4,34%
  • IDXV30 110   2,54   2,36%
  • IDXQ30 125   5,23   4,36%

CIMB Niaga Syariah Luncurkan Islamic Legacy Service, Layanan Distribusi Waris Islam


Senin, 03 Maret 2025 / 16:45 WIB
CIMB Niaga Syariah Luncurkan Islamic Legacy Service, Layanan Distribusi Waris Islam
ILUSTRASI. Grand opening CIMB Niaga Syariah Digital Branch, di Jalan Veteran Selatan Makassar, Rabu (8/5/2024).


Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Unit Usaha Syariah (UUS) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga Syariah) terus memperkuat posisinya sebagai pelopor inovasi perbankan syariah di Indonesia. Terbaru, CIMB Niaga Syariah meluncurkan Islamic Legacy Service, layanan distribusi waris Islam pertama di industri perbankan nasional yang ditujukan untuk nasabah prioritas atau CIMB Preferred Syariah.

Layanan ini dirancang untuk membantu nasabah dalam mengelola serta mendistribusikan warisan secara adil dan sesuai dengan prinsip syariah, sehingga dapat memberikan ketenangan bagi keluarga di masa depan.

Head of Sharia Consumer & Emerging Business Banking CIMB Niaga Bung Aldilla menyatakan, kehadiran layanan Distribusi Waris Islam diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Muslim di Indonesia yang semakin sadar akan pentingnya perencanaan keuangan jangka panjang, termasuk pengelolaan warisan. 

Melalui layanan ini, CIMB Niaga Syariah menyediakan solusi keuangan yang lebih dari sekadar produk perbankan, tetapi juga memberikan ketenangan bagi nasabah dalam mengelola warisannya.

Baca Juga: CIMB Niaga Syariah Resmikan Pembukaan Syariah Digital Branch di Medan

“Sebagai bank syariah yang berorientasi pada solusi, kami memahami bahwa perencanaan waris bukan hanya tentang harta, tetapi juga tanggung jawab dan keberlanjutan kesejahteraan keluarga. Islamic Legacy Service hadir untuk membantu nasabah memastikan bahwa distribusi waris dilakukan dengan mudah, aman, dan sesuai dengan syariah, tanpa menimbulkan konflik di kemudian hari,” ujar Bung Aldilla dalam siaran pers, Senin (3/3).

Islamic Legacy Service menawarkan sistem distribusi waris yang transparan, terstruktur, dan berbasis syariah dengan tiga fitur utama. Pertama, Personal Advisory atau Layanan Konsultasi Waris Islam, yang memberikan kesempatan kepada nasabah untuk berkonsultasi secara online hingga 90 menit dengan mitra konsultan waris CIMB Niaga Syariah. Layanan ini membantu memahami perhitungan waris Islam, strategi perencanaan, serta aspek hukum yang relevan.

Kedua, Layanan Pencatatan Surat Kuasa (Waarmerking), yang memungkinkan nasabah mencatatkan surat kuasa waris dengan notaris rekanan CIMB Niaga Syariah. Dengan demikian, distribusi waris memiliki dasar hukum yang kuat dan dapat dijalankan sesuai ketentuan. 

Baca Juga: CIMB Niaga Targetkan Spin Off Unit Usaha Syariah Rampung pada Kuartal Pertama 2026

Ketiga, Layanan Distribusi Waris. Dalam hal ini nasabah memberikan kuasa kepada CIMB Niaga Syariah untuk mendistribusikan dana waris kepada para ahli waris sesuai dengan persentase yang telah ditentukan berdasarkan hukum Islam. Selanjutnya, para ahli waris di kemudian hari dapat menikmati layanan ini melalui pengajuan ke cabang syariah terdekat, sesuai ketentuan yang berlaku.

“Layanan Islamic Legacy Service tersedia bagi nasabah mulai 1 Maret 2025 di seluruh cabang CIMB Niaga Syariah di Indonesia. Nasabah yang memerlukan informasi lebih lanjut mengenai layanan ini dapat mengunjungi cabang CIMB Niaga Syariah terdekat atau menghubungi Relationship Manager,” imbuhnya.

Baca Juga: OJK Beberkan Perkembangan Spin Off Usaha Syariah Bank BTN dan CIMB Niaga

Selanjutnya: Pasar Properti Bali Bangkit, Tren Rumah Pintar Kian Diminati

Menarik Dibaca: Harga Emas Rebound Pasca-Turun Tajam, Terkerek Rencana Tarif AS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



Kontan Academy
Mastering Finance for Non Finance Entering the Realm of Private Equity

[X]
×