Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Fuji Finance Indonesia Tbk (FUJI) berupaya untuk memperluas portofolio hijau di ekosistem kendaraan listrik. Ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Energy Absolute Public Company Limited (EA).
Sebagai informasi, EA merupakan ekosistem kendaraan listrik yang terintegrasi di ASEAN. EA terlibat dalam berbagai proyek seperti E-Bus, E-Ferry, serta program pengurangan emisi yang mendukung target netral karbon Thailand di 2050. Alhasil, ini menjadi babak baru bagi FUJI dalam pembiayaan hijau setelah sebelumnya fokus pada sektor properti.
Baca Juga: Fuji Finance Lampaui Target Pertumbuhan Aset, Siap Ekspansi ke Pembiayaan Hijau
Komisaris Utama FUJI, Anton Santoso bilang kesepakatan ini akan menjadi landasan kedua perusahaan untuk menjajaki pembiayaan kendaraan listrik, infrastruktur pendukung, serta peluang kolaborasi lain yang mendukung agenda keberlanjutan di Indonesia.
Bagi FUJI, ia menegaskan inisiatif ini melanjutkan transisi strategis perusahaan dalam memperluas portofolio sekaligus memperkuat posisi di sektor pembiayaan produktif yang berorientasi jangka panjang.
“Kami melihat kebutuhan pembiayaan hijau di Indonesia terus berkembang, terutama di sektor kendaraan listrik dan infrastruktur pendukung,” ujar Anton dalam keterangan resminya, Senin (24/11/2025).
Momentum penandatanganan MoU ini hadir setelah FUJI mencatat kinerja stabil sepanjang sembilan bulan pertama 2025. Total aset FUJI mencapai Rp 187,57 miliar per September 2025, tumbuh 6,26% dibanding posisi akhir 2024 dan telah melampaui target tahunannya. Di saat yang sama, FUJI menekankan pentingnya menjaga kualitas pembiayaan melalui target rasio NPF di bawah 1% serta gearing ratio kurang dari satu kali.
Baca Juga: Laba Bersih Fuji Finance Melesat 43,66% YoY Hingga September 2025
“Pencapaian tersebut menjadi fondasi bagi perusahaan untuk mulai memperluas fokus ke pembiayaan investasi dan modal kerja, termasuk peluang di sektor kendaraan listrik dan infrastrukturnya,” tambahnya.
Sementara itu Perwakilan Energy Absolute, Limited, Roujathorb Mulindhajinda menambahkan bahwa Indonesia dan Thailand menghadapi tantangan yang sama dalam mempercepat adopsi kendaraan listrik.
“Bekerja bersama FUJI memberi kami kesempatan untuk memperluas solusi mobilitas rendah emisi dan mendukung upaya transisi energi lintas negara,” ujarnya.
Selain itu EA juga melihat potensi besar pasar Indonesia dalam menerapkan ekosistem EV dan suporting infrastukturnya, mengingat Indonesia sebagai negara dengan berpenduduk besar dan wilayah lautan dan berkepulauan.
Baca Juga: Strategi Efisiensi Berbuah Manis, Fuji Finance Catat Pertumbuhan Aset dan Likuiditas
Selanjutnya: Cara Daftar Internet Rakyat dengan Mudah, Cuma Bayar Rp 100 Ribuan
Menarik Dibaca: Cara Daftar Internet Rakyat dengan Mudah, Cuma Bayar Rp 100 Ribuan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













