Reporter: Inggit Yulis Tarigan | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Syariah JMA (JMA Syariah) mencatatkan pertumbuhan kontribusi bruto sebesar 18% secara tahunan (YoY) hingga akhir Juni 2025.
Direktur Utama JMA Syariah, Basuki Agus menyampaikan bahwa pencapaian kontribusi bruto perusahaan juga telah melampaui target semester I tahun ini.
“Pencapaian kontribusi bruto kami per 30 Juni 2025 sebesar 135% dibandingkan target semester pertama,” ujar Basuki kepada Kontan, Rabu (23/7).
Menurut Basuki, pencapaian tersebut menunjukkan tren pertumbuhan yang positif, meskipun industri asuransi syariah masih menghadapi sejumlah tantangan struktural.
Baca Juga: JMA Syariah Terapkan Strategi Ini untuk Raih Target Premi Rp 300 Miliar pada 2025
“Kontribusi industri asuransi syariah terhadap total pasar asuransi nasional masih rendah, yakni sekitar 5%. Hal ini disebabkan banyaknya entitas syariah yang masih berskala kecil,” tambahnya.
Dari total kontribusi hingga Juni 2025, kontribusi terbesar berasal dari segmen bancassurance yang menyumbang sekitar 40% dari total kontribusi perusahaan.
Ke depan, Basuki menjelaskan perusahaan akan terus menjalankan strategi penguatan kanal distribusi hingga kemitraan dengan lembaga keuangan syariah untuk menjaga momentum pertumbuhan.
Sebelumnya, JMA Syariah mencatat kontribusi yang dibukukan perusahaan mencapai sebesar Rp 145 miliar per Mei 2025. Lebih lanjut, Basuki juga mengatakan JMA Syariah menargetkan kontribusi sebesar Rp 300 miliar pada tahun ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News