kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,02   -8,28   -0.91%
  • EMAS1.318.000 0,61%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Masa Transisi Unitlink akan Selesai, Ini Strategi Pengelolaan Investasinya


Rabu, 11 Januari 2023 / 16:08 WIB
Masa Transisi Unitlink akan Selesai, Ini Strategi Pengelolaan Investasinya
ILUSTRASI. Nasabah mencari informasi mengenai produk unit link dari asuransi di kantor Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) di Jakarta, Rabu (2/1). Masa Transisi Unitlink akan Selesai, Ini Strategi Pengelolaan Investasinya.


Reporter: Adrianus Octaviano | Editor: Noverius Laoli

Direktur Keuangan BNI Life Eben Eser Nainggolan bilang saat ini pihaknya tidak ada strategi khusus untuk produk unitlink. Namun, sedang melakukan proses revamp produk unitlink disertai beberapa perbaikan bisnis proses untuk memudahkan penjualan produk unit link ke nasabah.

Ia menggambarkan kondisi hingga akhir 2022 lalu, unitlink pendapatan tetap masih bertumbuh positif walaupun kondisi market yang cukup volatile.  Unitlink Dana Likuid BNI Life sudah mencatatkan pertumbuhan dana kelolaan (AUM) lebih dari  90%.

Di sisi lain, fund jenis saham masih memberikan return tertinggi di tahun 2022, walaupun pertumbuhan IHSG tidak seperti proyeksi namun kami berhasil memanfaatkan momentum melalui yang lebih tinggi dari pertumbuhan IHSG. Ini terlihat pada fund B-life dana maxima plus yang memberikan return  6.67% secara ytd pada Desember 2022.

Baca Juga: Penny K. Lukito, Kepala BPOM: Kosmetik Diawasi Secara Komprehensif

“Mayoritas masih didominasi pada sektor keuangan dan infrastruktur,” ujar Eben.

Sedikit berbeda, Direktur MNC Life Johanes melihat dengan kondisi ekonomi yang masih belum stabil dan adanya aturan unitlink yang baru menyebabkan unitlink perlu waktu konsolidasi dan penyesuaian.

“Tahun ini kami fokus ke produk Non Unitlink,” ujarnya.

Meski demikian, Ia menjelaskan kinerja imbal hasil produk unitlink MNC Life selama tahun 2022 masih terlihat positif. Secara tahunan, kinerjanya positif sebesar 19.24%. 

Contohnya, imbal hasil terbesar berasal dari fund MNC Aktif yakni 33.26% dan Ia menyebutkan fund tersebut merupakan dana kelolaan terbesar untuk produk unitlink MNC Life.

Baca Juga: Anime Adventures Code Desember 2022, Klaim Sekarang untuk Mendapatkan Gem Gratis!

Portofolio penempatan saham MNC Life cukup bervariasi namun mayoritas merupakan emiten pada sektor Barang Konsumen Non Primer dan Energy. 

Menurutnya, mendekati pemilu 2024 akan terdapat peningkatan pada salah satu aktivitas belanja masyarakat yakni dalam hal konsumsi barang non-primer, yaitu barang yang bersifat sekunder seperti mobil dan komponennya, barang rumah tangga tahan lama, pakaian, sepatu, dan lain-lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Practical Business Acumen

[X]
×