kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

OCBC NISP incar pertumbuhan fee di atas 20%


Selasa, 21 November 2017 / 19:11 WIB
OCBC NISP incar pertumbuhan fee di atas 20%


Reporter: Laurensius Marshall Sautlan Sitanggang | Editor: Sanny Cicilia

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank OCBC NISP Tbk mengatakan pihaknya akan menggenjot pertumbuhan pendapatan berbasis komisi. Presiden Direktur OCBC NISP Parwati Surjaudaja menyebut, tahun ini pertumbuhannya masih cenderung rendah.

Menurutnya, sampai dengan akhir kuartal III 2017 perolehan pendapatan fee based baru tumbuh sebesar 20%-21%. 

"Target tahun ini masih rendah 20% sampai 21%. Tahun depan mungkin bisa naik 2% lebih tinggi," katanya di Jakarta, Selasa (21/11).

Parwati menjelaskan, di tahun ini, sebagian besar pendapatan berbasis komisi OCBC NISP berasal dari transaksi valuta asing (foreign exchange), trade finance di samping wealth management.

"Sumber utama selain dari marketable securities, yaitu banyak dari wealth management dan trade finance. Masih mayoritas terbesar dari treasury," tambahnya.


 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×