Reporter: Raka Mahesa W, Andri Indradie | Editor: Edy Can
JAKARTA. Semenjak Qatar National Bank (QNB) berkuasa, PT Bank Kesawan Tbk yang kini bernama PT Bank QNB Kesawan Tbk (BKSW) tampak sibuk berbenah menata bisnis. Tengok saja agenda manajemen QNB Kesawan yang begitu padat, dari urusan pindah kantor sampai mempersiapkan produk-produk terbaru.
Tak hanya itu, QNB Kesawan juga akan meluncurkan dua layanan baru yaitu wealth management dan online banking. "Produk baru online banking ini meliputi internet banking, mobile banking, dan sms banking," tutur Glenn Ranti, Marketing & Communication Head QNB Kesawan, Selasa (5/3).
Peluncuran kedua layanan akan diluncurkan dalam waktu bersamaan. Sayang, Glenn belum bisa menyampaikan detil kapan waktu peluncuran dua layanan baru itu. Yang jelas, Glenn mengatakan kedua layanan masih dalam proses penyelesaian. Dengan adanya inovasi produk ini, Bank QNB Kesawan berharap bisa masuk ke dalam daftar 15 bank besar di Indonesia.
Ke depan, QNB Kesawan juga akan mengubah arah fokus bisnis. Jika selama ini hanya bertumpu pada sektor konsumer, tahun ini QNB Kesawan akan coba masuk ke kredit sektor korporasi. Sasaran utamanya, perusahaan tambang minyak dan gas.
Tahun ini, QNB Kesawan menargetkan bisa menyalurkan kredit sekitar Rp 6 triliun atau tumbuh 215,79% dari posisi akhir 2011 yang sebesar Rp 1,95 triliun. Tahun lalu, pertumbuhan kredit QNB Kesawan cuma 17% dari Rp 1,7 triliun menjadi Rp 1,95 triliun. Dari hasil penyaluran kredit, rasio kredit bermasalah turun dari 2,08% menjadi 1,56%.
QNB akan menargetkan mematok Net Interest Margin (NIM) di kisaran 5%. Alhasil, jika rencana-rencana itu berjalan sesuai rencana, QNB Kesawan mengestimasi, bisa meraup laba sekitar Rp 40 miliar. Akhir 2011 lalu, laba sebelum pajak QNB Kesawan cuma Rp 14 miliar alias meroket 235% dibanding tahun sebelumnya.
QNB Kesawan akan memboyong kantor lama yang berlokasi di Jalan Hayam Wuruk Jakarta ke kawasan Sudirman Central Business District (SCBD). Akhir bulan nanti, setelah kelar pindahan, QNB akan merilis logo baru sambil terus menambah cabang-cabang baru.
Tahun ini, QNB Kesawan akan menambah 22 kantor baru. Dalam lima tahun ke depan, QNB menargetkan bisa punya 170 kantor dari 37 kantor yang ada saat ini. Dana investasi alias biaya yang disiapkan QNB Kesawan untuk berkespansi sekitar 80 miliar. Dari jumlah itu, Rp 30 miliar akan digunakan untuk investasi sistem TI, sedangkan sisanya dialokasikan untuk pembukaan kantor cabang baru, serta penambahan sumberdaya manusia (SDM).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News