Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Noverius Laoli
Ramadan Praktis DANA berfokus pada beberapa fitur yaitu Donasi & Zakat, Belanja, Beli Game dan Kirim Uang, untuk mengedukasi masyarakat mengenai terselenggaranya program ini, DANA memanfaatkan berbagai kanal yang dimiliki, baik online maupun offline, serta menyediakan insentif berupa berbagai hadiah menarik yang dapat dimenangkan di akhir program.
"Dengan strategi ini, DANA tidak hanya berkomitmen untuk membantu masyarakat agar bisa memenuhi kebutuhannya selama Ramadan dengan mudah, aman dan nyaman. Lebih dari itu, DANA juga berharap mampu membantu masyarakat dalam mengalokasikan pengeluarannya secara efektif, serta membangun budaya berbelanja yang hemat dan cerdas," tandas Monita.
Sementara itu, PT Visionet Internasional, yang merupakan pengelola OVO mengatakan, pada umumnya pembelanjaan di momen Ramadan dan jelang Lebaran cenderung meningkat, untuk itu OVO berupaya mendukung masyarakat melalui serangkaian program lewat kampanye #RaihIkhlas.
"OVO pun berharap, pada bulan Ramadan ini dan menjelang Lebaran, adanya peningkatan yang cukup baik," kata Harumi Supit, Head of Corporate Communications OVO.
Baca Juga: Saat libur Lebaran, Bank Mandiri akan tetap operasikan 223 kantor cabang
Harumi menjelaskan, program tersebut mencakup penawaran cashback untuk pembelian di merchant terpilih, juga untuk pembelian produk investasi dan asuransi yang dihadirkan lewat layanan OVO | Invest dan OVO | Proteksi.
"Selain itu, OVO juga mendukung masyarakat dalam penyaluran sedekah secara online. Harapannya melaluiĀ kampanye #RaihIkhlas tersebut OVO dapat membantu penggunanya meraih ikhlas, menerima kondisi dan terus bersemangat menjalani Ramadan yang khidmat," ujar Harumi.
Transaksi elektronik melalui dompet digital juga disebut LinkAja, bakal menjadi fitur yang paling marak digunakan pada periode Lebaran 2021.
Direktur Marketing LinkAja Edward Kilian Suwignyo memperkirakan transaksi ecommerce, merchant, transaksi LinkAja untuk food delivery di layanan grabfood ataupun go-food juga akan meningkat di masa Lebaran di mana masyarakat akan berbelanja memenuhi kebutuhan Lebaran.
"Untuk proyeksi nanti kita lihat bersama ya. Sepertinya akan lebih baik pertumbuhannya dibanding tahun lalu," ujarnya.
Transfer ke sesama pengguna juga disebut, bakal menjadi fitur yang paling marak digunakan pada periode Lebaran. Oleh karena itu, secara khusus LinkAja menyiapkan fitur berbagi THR, dimana pengguna LinkAja bisa membagikan saldo LinkAja beserta kartu ucapan kepada teman dan keluarga baik yang telah memiliki akun LinkAja ataupun belum.
"Harapan kami fitur ini dapat digunakan oleh masyarakat untuk menjalankan tradisi berlebaran sekaligus tetap mengikuti protokol kesehatan," kata Edward.
Selanjutnya: Bank Mandiri operasikan 223 cabang pada libur Lebaran 1442 H
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News