Reporter: Ferry Saputra | Editor: Noverius Laoli
Desy menyampaikan produk unitlink dapat menjadi salah satu pilihan produk proteksi dengan manfaat investasi untuk menjawab kebutuhan perencanaan keuangan nasabah. Dia bilang salah satu yang direkomendasikan adalah produk FWD Passion Link dengan manfaat asuransi atas risiko meninggal dunia.
Desy tak memungkiri ada hambatan yang akan memengaruhi kinerja unitlink pada tahun ini. Meskipun demikian, dia menyebut Indonesia tetap menjadi pasar menarik dengan demografi yang menguntungkan bagi pertumbuhan pasar asuransi.
"Kami juga melakukan perluasan akses dengan membuka kantor pemasaran di beberapa kota di Indonesia, sehingga masyarakat Indonesia dapat mengakses produk asuransi, khususnya produk unitlink lebih mudah lagi," kata Desy.
Baca Juga: Premi Produk Tradisional Mendominasi
Menurut data Infovesta, produk unitlink FWD Insurance jenis saham, yakni FWD Excellent Equity Fund mencatatkan kinerja paling moncer per Maret 2024 dengan rata-rata return 8,11%. Adapun produk unitlink FWD Insurance jenis pasar uang yang membukukan rata-rata return tertinggi, yaitu FWD Excellent Money Market Fund sebesar 1,16%.
Sementara itu, PT Asuransi Jiwa IFG atau IFG Life menyatakan produk unitlink saham IFG Life mencatatkan kinerja positif tertinggi per Maret 2024.
"Kinerja fund didukung oleh posisi yang cukup besar di big banks yang kami perkirakan masih mencetak pertumbuhan laba pada tahun ini, di atas estimasi rata-rata pertumbuhan laba IHSG," ungkap Head of Corporate Secretariat IFG Life Gatot Haryadi kepada Kontan.
Gatot memproyeksikan unitlink pasar uang memiliki prospek kinerja positif sepanjang 2024. Namun, kata dia, tren suku bunga diproyeksikan akan turun pada 2024 yang merupakan katalis positif di pasar obligasi. Oleh karena itu, aset saham juga berpeluang mendapatkan momentum setelah penurunan suku bunga.
Gatot optimistis kinerja positif unitlink perusahaan dapat terjaga dengan pengelolaan investasi yang mengedepankan prinsip tata kelola yang baik dan mitigasi risiko yang prudent.
Baca Juga: Astra Life Syariah Sebut Pendapatan Premi Masih Ditopang Produk Tradisional
Untuk mendorong kinerja unitlink tahun ini, dia menjelaskan IFG Life menggunakan metode bottom-up dengan menganalisis fundamental emiten, serta metode top-down yang menganalisis kondisi makro ekonomi untuk mencari imbal hasil positif dengan risiko yang tetap terjaga.
Menurut data Infovesta, kinerja unitlink IFG Life yang paling moncer per Maret 2024, yaitu IFG Link Ekuitas yang merupakan produk saham dengan rata-rata imbal hasil 2,50%. Disusul IFG Link Berimbang yang merupakan produk campuran dengan rata-rata return 1,46%.
Berdasarkan data Infovesta secara Year to Date (YtD), produk unitlink saham yang mencatatkan kinerja paling moncer, yaitu PRUlink US Dollar Global Tech Equity Fund dengan rata-rata return 17,19% per Maret 2024, disusul Smartwealth Dollar Equity World Opportunities Funds US$ dengan rata-rata imbal hasil 13,09%, kemudian PFI Mega Life USD Global Equity Opportunity Fund dengan rata-rata return 12,84%. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News