kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.541.000   0   0,00%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Verena siap lunasi utang jatuh tempo


Kamis, 27 November 2014 / 10:23 WIB
ILUSTRASI. Warga Beijing


Reporter: Christine Novita Nababan | Editor: Hendra Gunawan

JAKARTA. PT Verena Multi Finance Tbk siap melunasi utang dalam bentuk Medium Term Notes (MTN) senilai Rp 200 miliar. MTN I Tahun 2011 ini akan jatuh tempo pada 15 Desember 2014 mendatang.

Verena Multi Finance mengklaim telah menyiapkan dan merencanakan pelunasan MTN dengan target penyediaan dana sebesar Rp 180,7 miliar pada 30 November 2014, dan Rp 79,8 miliar pada 15 Desember 2014.

“Dana ini berupa uang tunai, deposito atau piutang yang belum dijaminkan,” ujar Andi Harjono, Direktur Verena Multi Finance seperti dikutip dalam keterbukaan informasi, Kamis (27/11).

Adapun, sambung dia, sumber dana yang digunakan untuk pelunasan MTN berasal dari piutang pembiayaan konsumen dan sewa pembiayaan, yang berdasarkan laporan keuangan kuartal ketiga nilainya mencapai Rp 1,9 triliun.

Selain itu juga ada berasal dari fasilitas perbankan yang masih bisa digunakan yang nilainya mencapai Rp 694 miliar per 31 Oktober 2014. “Penyediaan dana dilakukan secara optimal, disesuaikan kebutuhan dana untuk modal kerja pembiayaan, sehingga tidak mengganggu operasional perusahaan dan terlaksananya pelunasan MTN tersebut,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×