Reporter: Maizal Walfajri | Editor: Yudho Winarto
Zurich Insurance Group (Zurich) adalah perusahaan asuransi multi-line terkemuka yang melayani Nasabah di pasar global dan lokal. Dengan sekitar 54.000 karyawan, Zurich menyediakan berbagai produk asuransi umum, serta produk dan layanan asuransi jiwa di lebih dari 210 negara dan wilayah.
Nasabah Zurich meliputi individu, usaha kecil, perusahaan menengah dan besar, serta perusahaan multinasional. Zurich Grup ini berkantor pusat di Zurich, Swiss, dan didirikan pada tahun 1872.
Baca Juga: Industri multifinance bukukan pertumbuhan pembiayaan 3,53% per September
Perusahaan induk, Zurich Insurance Group Ltd, terdaftar di SIX Swiss Exchange dan berada di Level 1 American Depositary Receipt, yang diperdagangkan secara bebas di OTCQX.
Adapun Zurich Indonesia melayani nasabah pada segmen asuransi Jiwa dan P&C melalui PT Zurich Topas Life (ZTL) dan PT Asuransi Adira Dinamika (Asuransi Adira). Asuransi Adira dimiliki oleh Zurich sebesar 80%.
Melalui jaringan distributor (agen, broker dan mitra bank), ZTL menawarkan produk perlindungan dan perencanaan keuangan yang komprehensif, sementara Asuransi Adira menyediakan produk dan layanan konvensional dan berbasis syariah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News