kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.921   9,00   0,06%
  • IDX 7.199   58,54   0,82%
  • KOMPAS100 1.106   11,37   1,04%
  • LQ45 878   11,64   1,34%
  • ISSI 221   1,06   0,48%
  • IDX30 449   6,23   1,41%
  • IDXHIDIV20 540   5,82   1,09%
  • IDX80 127   1,42   1,13%
  • IDXV30 134   0,44   0,33%
  • IDXQ30 149   1,71   1,16%

Asuransi Tokio Marine Catatkan Penurunan Pendapatan Premi 1% Hingga Oktober 2024


Kamis, 14 November 2024 / 19:34 WIB
Asuransi Tokio Marine Catatkan Penurunan Pendapatan Premi 1% Hingga Oktober 2024
ILUSTRASI. Presiden Direktur Tokio Marine Indonesia (TMI) Sancoyo Setiabudi.


Reporter: Nadya Zahira | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Tokio Marine Indonesia (Tokio Marine Indonesia) mencatatkan, penurunan pendapatan premi yaitu sebesar 1% hingga Oktober 2024.

Pendapatan premi perusahaan tercatat sebesar Rp 1,76 triliun, sedikit lebih rendah dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Presiden Direktur Tokio Marine Indonesia, Sancoyo Setiabudi menjelaskan bahwa penurunan ini dipengaruhi oleh kinerja lini bisnis kendaraan bermotor, yang sejalan dengan tren penurunan penjualan mobil di Indonesia.

Baca Juga: Asuransi Tokio Marine Bersama PNM Dorong Perlindungan Keuangan Bagi Pelaku UMKM

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil ritel nasional turun sebesar 12,1% secara year on year (YoY).

“Meskipun ada penurunan di sektor kendaraan bermotor, penurunan tersebut dapat diimbangi dengan kenaikan dari lini bisnis lainnya,” kata Sancoyo kepada Kontan, Kamis (14/11).

Sancoyo juga mengungkapkan optimisme perusahaan terhadap strategi diversifikasi portofolio bisnis yang diyakini dapat mendorong kinerja Tokio Marine Indonesia pada kuartal akhir tahun 2024.

Meskipun lini kendaraan bermotor mengalami penurunan, perusahaan melihat peluang pertumbuhan yang menjanjikan dari lini bisnis lain, seperti asuransi harta benda, pengangkutan, dan perjalanan, yang saat ini menunjukkan tren positif.

Baca Juga: Tokio Marine Indonesia Beberkan Penyebab Pendapatan Premi Turun per Agustus 2024

"Ketiga sektor ini menunjukkan potensi yang menjanjikan di tengah dinamika ekonomi yang semakin berkembang, didorong oleh pemulihan aktivitas bisnis dan meningkatnya mobilitas masyarakat," ujar Sancoyo.

Lebih lanjut, Sancoyo menyebutkan bahwa proyek investasi besar yang sedang berlangsung di Indonesia turut memberikan dampak positif terhadap kinerja premi Tokio Marine Indonesia, membantu menyeimbangkan penurunan di sektor kendaraan bermotor.

Namun, Sancoyo juga mengingatkan adanya beberapa tantangan eksternal yang bisa memengaruhi kinerja perusahaan, seperti ketidakpastian di sektor komersial.

Hal ini disebabkan oleh situasi politik yang masih dalam transisi, dengan pemerintahan baru dan kondisi ekonomi yang belum stabil.

“Banyak pelaku usaha yang masih mengadopsi pendekatan wait and see terkait situasi politik. Untuk itu, kami akan terus memantau risiko-risiko ini dengan strategi mitigasi yang kuat,” ungkapnya.

Baca Juga: Tokio Marine Life Sebut Aturan Baru Terkait Unitlink Bisa Menarik Minat Anak Muda

Untuk mengatasi tantangan tersebut, Tokio Marine Indonesia terus mengimplementasikan strategi untuk mendorong kinerja hingga akhir tahun, antara lain dengan diversifikasi produk dan peningkatan layanan digital agar semakin adaptif terhadap kebutuhan nasabah.

Perusahaan juga memperkuat kolaborasi dengan mitra bisnis, khususnya di sektor Usaha Kecil Menengah (UKM), sebagai bagian dari komitmen untuk mendukung perekonomian Indonesia.

“Kami fokus pada peningkatan pengalaman pelanggan melalui inovasi digital, baik untuk nasabah maupun mitra bisnis,” tambah Sancoyo.

Dengan menguatkan layanan berbasis teknologi dan memperluas jangkauan pasar, Sancoyo optimistis Tokio Marine Indonesia dapat mendiversifikasi portofolio bisnisnya dan meningkatkan kontribusi dari berbagai lini bisnis, yang akan mendukung pertumbuhan berkelanjutan perusahaan.

Selanjutnya: 4 Hari Beroperasi, Layanan Lapor Mas Wapres Terima 296 Pengaduan

Menarik Dibaca: 2 Promo Hiburan 11.11 Wondr BNI Beli 1 Gratis 1 Tiket-Popcorn di CGV dan Cinepolis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×