kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   0,00   0,00%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Kredivo Targetkan Nilai Transaksi Bisa Tumbuh Dobel Digit pada Tahun 2024


Senin, 25 Maret 2024 / 16:00 WIB
Kredivo Targetkan Nilai Transaksi Bisa Tumbuh Dobel Digit pada Tahun 2024
ILUSTRASI. Pejalan kaki melintas dekat iklan program jasa keuangan Pay Later Kredivo di sebuah pusat belanja di Jakarta. KONTAN/Cheppy A. Muchlis


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Platform kredit digital penyedia layanan paylater Kredivo menyebut pertumbuhan nilai transaksi pada tahun ini harus meningkat dibandingkan tahun lalu. 

Oleh karena itu, SVP Marketing and Communications Kredivo Indina Andamari mengatakan pihaknya menargetkan nilai transaksi bisa tumbuh sebesar dobel digit pada 2024.

"Target dobel digit pasti, tetapi kami belum bisa kasih angkanya karena tergantung kami bisa eksekusi atau tidak," ucapnya beberapa waktu lalu.

Indina optimistis target dobel digit tersebut bisa tercapai bukan karena dari sisi ekonomi yang membaik, melainkan Kredivo punya strategi yang mau dieksekusi pada tahun ini. Dengan demikian, bisa mendongkrak pencapaian nilai transaksi perusahaan.

Baca Juga: Soal Rencana Pencabutan Moratorium Fintech Lending, Begini Respons AdaKami

Selain itu, Indina menyebut Kredivo mau mendorong transaksi di sektor offline. Dia juga mengatakan pihaknya ingin membesarkan kinerja transaksi dari kerja sama dengan merchant yang telah ada. 

"Sebab, merchant yang lokal sebenarnya punya potensi yang cukup gede," katanya.

Sementara itu, Indina menerangkan Kredivo berhasil mencatatkan kinerja positif dalam 5 tahun terakhir. Dia mengatakan jumlah pengguna Kredivo mengalami peningkatan hingga 20 kali lipat dalam 5 tahun terakhir.

"Total jumlah dan nilai transaksi juga meningkat masing-masing hingga 58,59% (CAGR) dan 78,42% (CAGR) dalam kurun waktu lima tahun terakhir," ungkap Indina.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×