Reporter: Galvan Yudistira | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Permata Tbk (BNLI) akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 25 September 2018 mendatang. RUPSLB ini rencananya akan diadakan di Nusantara Room, Gedung WTC II Lantai 21, Jl. Sudirman Jakarta.
Berdasarakan rumor yang beredar di pasar, selain pergantian direksi dalam RUPSLB ini juga ada agenda yaitu persetujuan penjualan 44,56% saham Standard Chartered Bank di Bank Permata. Dalam rumor ini disebut bahwa salah satu kandidat pembeli saham Stanchart ini adalah kongsi Texas Pacific Group (TPG) dengan pengusaha Patric Walujo pemilik Northstar.
Sebagai gambaran saja, Patric adalah menantu dari TP Rachmat yang merupakan salah satu pendiri Astra. Dalam rumor ini disebut bahwa penjualan saham Stanchart di Bank Permata akan lebih mudah karena Astra dan Stancart sama-sama merupakan pemegang saham di BNLI dengan kepemilikan yang sama yaitu masing-masing 44,56%.
Catatam saja, TPG baru saja mendapatkan dana segar dari penjualan saham ke Sumitomo di BTPN. Dalam penjualan saham ini diperkirakan TPG mendapatkan dana segar sebesar Rp 22,1 triliun yang terdiri dari Rp 16 triliun dari Sumitomo Mitsui Banking Corporation (SMBC) dan Rp 6,1 triliun dari Summit Global Capital Management B.V (SGCM).
Terkait hal ini, Richele Maramis, Head, Corporate Affairs Bank Permata memastikan bahwa dalam RUPSLB nanti hanya ada satu agenda yaitu perubahan direksi.
“Agenda tunggal RUPSLB adalah perubahan susunan direksi, informasi tersebut telah dipublikasikan di website PermataBank dan IDX pada tanggal 4 September,” kata Richele kepada kontan.co.id, Kamis (20/9).
Dalam penjelasan mata acara RUPSLB yang diterima kontan.co.id, memang hanya tercatat hanya ada satu mata acara yaitu perubahan susunan pengurus Bank Permata. Dalam agenda RUPSLB disebut hanya satu calon anggota direksi yang diusulkan diangkat dalam rapat.
Calon tunggal direksi ini adalah Herwin Bustama. Saat ini Herwin menjabat sebagai Head of Shariah Banking Maybank Indonesia Tbk.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News