kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.235.000   -2.000   -0,09%
  • USD/IDR 16.626   -20,00   -0,12%
  • IDX 8.070   25,74   0,32%
  • KOMPAS100 1.116   1,91   0,17%
  • LQ45 786   1,81   0,23%
  • ISSI 283   1,01   0,36%
  • IDX30 413   1,36   0,33%
  • IDXHIDIV20 468   0,61   0,13%
  • IDX80 123   0,47   0,38%
  • IDXV30 133   0,01   0,01%
  • IDXQ30 130   0,46   0,35%

Strategi Allianz Utama Jaga Pertumbuhan Premi Asuransi Marine Cargo hingga Akhir 2025


Kamis, 02 Oktober 2025 / 10:06 WIB
Strategi Allianz Utama Jaga Pertumbuhan Premi Asuransi Marine Cargo hingga Akhir 2025
ILUSTRASI. Pertumbuhan Premi: Suasana kantor Asuransi allianz di Jakarta, Selasa (24/12/2024). . KONTAN/Baihaki/24/12/2024. Allianz Utama optimistis dapat mempertahankan pertumbuhan pendapatan premi lini asuransi marine cargo hingga akhir 2025 lewat sejumlah startegi.


Reporter: Ferry Saputra | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Allianz Utama Indonesia (Allianz Utama) optimistis dapat mempertahankan pertumbuhan pendapatan premi lini asuransi marine cargo hingga akhir 2025 lewat sejumlah startegi. 

Direktur dan Chief Technical Officer Allianz Utama Indonesia Ignatius Hendrawan mengatakan pendapatan premi asuransi marine cargo perusahaan bertumbuh 4% per Juli 2025, jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Sayangnya, tak disebutkan nilai premi yang dibukukan.

Untuk mempertahankan pertumbuhan, Ignatius menyampaikan salah satu upaya yang dilakukan pihaknya adalah memaksimalkan dukungan tenaga pemasar Allianz.

Baca Juga: AXA Financial Indonesia Luncurkan Produk Endowment AXA Future Protector

"Ditambah, memperkuat kerja sama perusahaan dengan sumber bisnis lain," ungkapnya kepada Kontan, Rabu (1/10).

Ignatius juga bilang ada sejumlah sektor bisnis yang dinilai memiliki prospek menjanjikan, sehingga berpotensi dilirik Allianz untuk digarap demi mendorong pertumbuhan lini asuransi marine cargo. Dia menyebut sektor yang menjanjikan itu, seperti sektor manufaktur, forwarder, serta consumer goods.

Sementara itu, Ignatius sempat menerangkan adanya tantangan global, seperti konflik geopolitik, dapat berdampak terhadap kinerja lini asuransi marine cargo pada 2025. Dia bilang hal itu bisa menyebabkan pembatasan pengiriman di berbagai wilayah.

"Dengan demikian, dapat menurunkan volume pengiriman yang dapat berimbas pada menurunnya pembelian asuransi marine cargo," ujarnya.

Untuk menyesuaikan adanya risiko tersebut, Ignatius menyampaikan pada umumnya perusahaan asuransi akan menyesuaikan premi atau membatasi jaminan pada polis terkait daerah konflik.

Sebagai informasi, data Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) mencatat, pendapatan premi lini asuransi marine cargo di industri asuransi umum mencapai Rp 2,77 triliun per Juni 2025. Nilainya terkontraksi tipis sebesar 0,4%, jika dibandingkan periode sama tahun sebelumnya. 

Baca Juga: OJK Dorong Asuransi Tak Gunakan Reasuransi Lokal Jadi Tempat Buang Risiko Tak Profit

Selanjutnya: Promo PHD HUT ke-18 Selama Oktober 2025, Nikmati QU4RTZA Pizza 4 Topping Cuma Segini

Menarik Dibaca: Promo PHD HUT ke-18 Selama Oktober 2025, Nikmati QU4RTZA Pizza 4 Topping Cuma Segini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×