Reporter: Nadya Zahira | Editor: Putri Werdiningsih
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencatatkan hasil kinerja yang positif hingga November 2024. Hal ini tercermin dari pendapatan premi yang mengalami kenaikan.
Berdasarkan laporan keuangan Prudential Indonesia, sampai dengan November 2024, pendapatan premi tercatat sebesar Rp 18,90 trilun. Jumlah ini naik dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yang hanya mencapai Rp 18,04 triliun.
Di sisi lain, Prudential Indonesia juga telah melakukan pembayaran klaim dan manfaat lebih dari 1,1 juta klaim mencapai senilai Rp 7,14 triliun hingga November 2024. Angka ini meningkat dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yang mencapai Rp 6,16 triliun.
“Kinerja Prudential Indonesia tetap tumbuh positif hingga November 2024, meski klaim masih meningkat,” kata Chief Customer & Marketing Officer, Prudential Indonesia, Karin Zulkarnaen kepada Kontan, Selasa (14/1).
Baca Juga: Jawab Tantangan Inflasi Medis, Prudential Indonesia Hadirkan PRUCare Advisor
Karin mengatakan bahwa performa yang solid tersebut semakin memperkuat optimisme perusahaan untuk dapat terus meningkatkan kinerja positif dan ingin menghadirkan produk perlindungan yang optimal sesuai kebutuhan, tujuan keuangan, dan profil risiko nasabah.
Selain itu, Karin melihat saat ini tren di masyarakat untuk memilih produk asuransi lebih spesifik dan disesuaikan dengan kebutuhan, serta tujuan keuangan mereka, seperti produk khusus warisan, produk penyakit kritis, dan lain sebagainya.
Menurutnya, hal ini terjadi seiring dengan perubahan kebutuhan dan gaya hidup masyarakat yang terus bergerak seiring perkembangan waktu.
“Kami menyadari kebutuhan masyarakat akan perlindungan asuransi kian dinamis, termasuk salah satunya pilihan akan produk tradisional yang mendominasi karena variasi produknya,” imbuhnya.
Baca Juga: Prudential Tanggapi Putusan Mahkamah Konstitusi (MK) Terkait Pasal 251 KUHD
Sementara itu, strategi yang dilakukan Prudential Indonesia agar kinerja terus tumbuh pada tahun 2025 yakni, dengan menjadi mitra dan pelindung terpercaya bagi generasi saat ini dan generasi mendatang melalui solusi keuangan dan kesehatan yang mudah diakses dan terjangkau, serta berorientasi pada nasabah (customer-centric).
Selanjutnya, Karin bilang, Prudential Indonesia juga terus menggaet nasabah baru, meningkatkan pendapatan premi, serta terus menghadirkan inovasi produk dan layanan yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat.
“Lalu kami juga akan mengembangkan jaringan distribusi, terutama untuk menangkap peluang pasar generasi milenial dan Gen Z yang saat ini jumlahnya sudah mencapai 54% dari total populasi di Indonesia,” jelas Karin.
Dia juga menuturkan bahwa Prudential Indonesia akan terus melakukan kegiatan campaign yang ditujukan untuk nasabah existing maupun untuk mendapatkan peluang mencari nasabah baru.
“Kami juga akan meningkatkan literasi dan penetrasi asuransi dengan berbagai inovasi yang dilakukan agar semakin banyak masyarakat yang dapat terlindungi dari risiko kesehatan, jiwa, dan finansial,” tandasnya.
Selanjutnya: Harga Minyak di Dekat Level Tertinggi 4 Bulan Selasa (14/1), Brent ke US$80,48
Menarik Dibaca: 5 Penyebab Kulit Semakin Berminyak, Tetap Pakai Moisturizer
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News