Reporter: Selvi Mayasari | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mencatatkan pertumbuhan jumlah nasabah kaya dengan simpanan jumbo hingga akhir 2025.
Hingga Desember 2025 jumlah rekening dengan nilai simpanan di atas Rp 5 miliar tumbuh 8,8% secara tahunan (year on year/yoy). Sejalan dengan itu, total nilai simpanan dari kelompok nasabah tersebut juga meningkat 4,8% yoy.
EVP Corporate Communication & Social Responsibility BCA, Hera F. Haryn mengungkapkan, bahwa BCA melihat tren tersebut sebagai sinyal positif bagi stabilitas pendanaan sekaligus prospek ekspansi kredit ke depan.
“Pertumbuhan ini menunjukkan kepercayaan nasabah terhadap BCA tetap terjaga, di tengah dinamika ekonomi dan pergerakan suku bunga,” ujar Hera kepada Kontan.co.id, Rabu (28/1/2026).
Baca Juga: Simpanan Nasabah Super Kaya Tumbuh Positif, BCA Pastikan Beban Dana Terkendali
Dari sisi komposisi, Hera menjelaskan pertumbuhan simpanan nasabah terjadi di berbagai instrumen, terutama pada giro dan tabungan. Tren ini sejalan dengan dinamika suku bunga serta menjadi bagian dari strategi diversifikasi portofolio nasabah dalam mengelola likuiditas dan risiko.
Menguatnya basis dana tersebut turut menjadi penopang optimisme BCA terhadap kinerja penyaluran kredit. Mengacu pada Rencana Bisnis Bank (RBB), BCA menargetkan pertumbuhan kredit pada kisaran 8%–10% pada periode mendatang.
“Dengan struktur pendanaan yang solid dan likuiditas yang memadai, kami optimistis penyaluran kredit dapat terus tumbuh secara sehat dan berkelanjutan,” tutup Hera.
Baca Juga: BCA Catat Tabungan Tumbuh 5,8% Menjadi Rp 596 Triliun per September 2025
Selanjutnya: India Laporkan Dua Kasus Infeksi Virus Nipah
Menarik Dibaca: IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News













